Friday, 13 August 2010

Senyum mu selalu ku kenang

10 tahun sudah berlalu tapi dia selalu di ada di benak ku ini,tak ku sangkah hari ini hari ulang tahunnya yang ke-23 tepat tgl 12 Agustus 2010. Aku ingin ucapakan sebah kata yang buat dia tersenyum tapi sayangnya dia tak ada, ku hanya bisa menulis di Blog ku ini, semoga semua ini menjadi sebuah cerita yang abadi dan untuk selalu di kenang di senjang hidup ku. Ku ingin mengatakan pada dunia bahwa ku tak mau kehilangan dia untuk selamanya ku ingin dia selalu hadir dan menemani ku dalam setiap jejak langkah ku. 

Seperti saat kita kecil dulu, bermain bersama saat kita menangis pun bersama. Dia selalu memberi warna tersendiri yang ku rasakan, dia pantang menyerah dalam melakukan sesuatu, dia pemberani padahal dia seorang adik tapi ku sebagai Kakaknya bangga karna keberaniannya itu. Senyumnya begitu di segani oleh banyak orang, ramah kepada siapa saja walau dia tak mengenali siapa orang itu. Dia tak mengenal lelah di saat melakukan sesuatu. Aku bangga sangat bangga di pas di marahi oleh Bapa. Kita berdua kompak untuk kabur dari rumah, dan lucunya kita berdua bersembunyi di Loteng (Pelapon) sekolah.

Kebetulan rumah ku berseblahan dengan sekolah. yang lucunya kita berdua nginap semalam di Loteng sekolah sampai pagi tak ku sangka kalau semalam itu orang tua ku pada nyari kita berdua, tau-taunya kita berdua jatuh dari Loteng pas di saat jam belajar berlangsung. uuuhhh.............sakit.....kaki ku kecantol kursi,untungnya anak-anak sekolah yang ada di kelas itu pada dengan siap menangkap kita berdua. Lucunya........tapi tak apalah itu sebuah cerita menarik saat ku kecil. Oh iya kita berdua kalau di marahi sering ngambek dan bersembunyi di Kolong rumah. Ni ada satu lagi cerita unik juga saat itu kita berdua jalan-jalan di hutang trus ada pikiran yang muncul untuk belajar menebang sebuah pohon yang besar dengan menggunakan kapak. Padahal kita berdua masih kecil saat itu aku di kelas 4 SD dan dia kelas 3 SD.

Tapi dengan penuh keberanian kita berdua jalan menelusuri hutan yang di tumbuhi pepohonan yang besar-besar. Walau kita berdua masih kecil dengan berani kita berburu di hutang, sering nembak burung-burung tak ku sangkah, aku seorang cewek melakukan aktivitas seorang cowok.Begitupun sebaliknya kalau saat ku masak dia selalau membantu ku, dan kadang dia sendiri melakukan pekerjaan seorang cewek, dan ku bangga saat mencicip masakannya ternyata lebih enak dari masakan ku.

Adik ku sayang kk selalu merindukan senyum mu yang indah.........doa ku selalu utnuk mu semoga kamu di trima di sisi Tuhan Yesus...........AMIN..............!!!!

No comments:

Kumpulan Gambar Pemandangan di Teminabuan Sorong Selatan Papua Barat

 Gambar-gambar di Sorong Selatan Jembatan di Wersar Mangrove Seribau Pelabuhan Wersimar Mangrove Seribau Mangrove Seribau Gereja Alfa Wersar...